TERASBATAM.ID: Ketua Umum Kerabat Masyarakat Adat Tempatan (Keramat) Gerisman Ahmad gagal bersua dengan Presiden Joko Widodo di Istana Bogor karena terjebak macet. Selanjutnya Presiden Jokowi mengutus Menteri Investasi dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia untuk bertandang ke rumah Gerisman Ahmad di Pantai Melayu, Rempang, Batam, Kepulauan Riau.
Cerita tersebut disampaikan Gerisman Ahmad saat ditemui di kediamannya menjelang magrib Rabu (20/09/2023).
“Presiden Jokowi mengundang bertemu di Istana Bogor, tetapi karena anak-anak muda yang ikut bersama saya tidak mengerti mengatur waktu, kami terjebak macet dan akhirnya batal bertemu dengan Presiden,” kata Gerisman.
Menurut Gerisman, undangan pertemuan tersebut pada 16 September 2023, atau sebelum kedatangan Bahlil Lahadalia bersama Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Agraria Tata Ruang dan Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Hadi Tjahjanto.
“Pertemuan dengan Presiden Jokowi belum waktunya mungkin, tetapi kedatangan Menteri ke rumah saya cukup saya sambut baik, semoga ini langkah awal dari kemenangan dari perjuangan kami,” kata Gerisman.
Bahlil Lahadalia datang ke rumah Gerisman pada Minggu (17/09/2023) menjelang waktu sholat Magrib. Pada saat itu Bahlil bersama beberapa orang pendamping melakukan sholat Magrib berjamaha dengan Gerisman sebagai imam sholatnya.
Selanjutnya pada Senin (18/09/2023), Bahlil kembali mendatangi rumah Gerisman, kali ini untuk bertemu warga dan menjelaskan sejumlah program relokasi dan kompensasi yang akan diterima warga Rempang terkait dengan investasi PT Makmur Elok Graha (MEG) anak perusahaan dari Arta Graha Group milik taipan nasional Tomy Winata.