BerandaBatam RayaMasyarakat Kelistrikan Indonesia (MKI) Kepri Terbentuk

Masyarakat Kelistrikan Indonesia (MKI) Kepri Terbentuk

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID: Sekretaris Jenderal (Sekjen) Masyarakat Kelistrikan Indonesia (MKI) Andri Doni resmi mengukuhkan MKI Provinsi Kepulauan Riau periode 2022-2026 di Gedung Aerotechno Politeknik Negeri Batam, Rabu (19/10/2022). Uuf Brajawidagda dipercaya sebagai Ketua Kepengurusan MKI  Kepri.

Penyerahan pataka MKI dilakukan oleh Wakil Ketua II MKI Pusat, Samsul Huda yang diterima oleh Ketua MKI Kepri Uuf Brajawidagda, Ph.D.

Dalam susunan kepengurusan MKI wilayah Kepri 2022-2026, terpilih sebagai Ketua Uuf Brajawidagda, Ph.D,  Wakil Ketua I, Abdul Muluk Malatua S. ST, Wakil Ketua II, Ir. Muhammad Irsyam, S.T., M.SI., IPM, Sekretaris Umum, Ahmad Syauki, S.T., M.T., Wakil Sekretaris Umum, Dr.Eng. Amsarullah Lawi, Bendahara, Hamidi Hamid, S.T., M.BA., Wakil Bendahara I, Welly Sugianto, M.M. dan Wakil Bendahara II, Januar Arif Kurniawan, S.E., M.M.

Ketua MKI Pusat, Wiluyo Kusdwihatmo yang hadir secara daring mengatakan pengukuhan dan pelantikan Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) periode 2022-2026 diharapkan dapat menjalin kolaborasi dan memberikan masukan terhadap kebijakan pemerintah serta seluruh stakeholders.

“MKI juga diharapkan dapat mewarnai, memberikan masukan dan saran kepada seluruh stakeholders yang ada di Kepri dalam hal kelistrikan. Sebagai wadah para pemangku kepentingan sektor ketenagalistrikan, MKI telah ada sejak 3 September 1998, aktif dan berkontribusi kepada pemerintah dalam memberikan masukan dalam penyusunan undang-undang serta regulasi yang terkait dengan sektor ketenagalistrikan,” jelas Wiluyo dalam sambutannya.

BACA JUGA:  Ombudsman RI Temukan Maladministrasi dalam Pengembangan Kawasan Rempang Eco City

Sejalan dengan Wiluyo, Ketua Kepengurusan MKI wilayah Kepri terpilih, Uuf Brajawidagda mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh stakeholders sehingga MKI Kepri dapat terbentuk.

“Hal ini merupakan amanah yang akan kita laksanakan bersama. Mohon dukungan seluruh stakeholders, dalam hal ini Pemerintah Provinsi Kepri, Pemerintah Kota Batam, PLN Batam, Asosiasi dan seluruh pengurus. Mudah-mudahan kita dapat menjali silaturahmi dan bermitra bersama dengan pemangku kepentingan,” ungkap Uuf.

Direktur Utama PT PLN Batam, Muhammad Irwansyah Putra selaku Dewan Pengawas yakin dengan lingkup keanggotan MKI yang tersebar luas dan menyeluruh, Ia yakin pembentukan MKI di wilayah Kepri akan membawa banyak dampak positif kepada seluruh mitra. Khususnya dalam memberikan masukan serta pandangan yang luas dan berkualitas, mencakup aspek teknologi, bisnis dan regulasi demi terwujudnya industri ketenagalistrikan yang effisien, transparan, andal dan tangguh.

“Pada tahun 2022 ini, Batam seperti reborn dan bangkit kembali. Berangkat dari pertumbuhan ekonomi Batam yang semakin meningkat, pertumbuhan listrik Batam yang naik. Terhitung hingga September tahun 2022 ini pertumbuhan penjualan listrik telah menyentuh angka 15.46 %. Bisa dikatakan perutumbuhan listrik di Batam menjadi salah satu yang tertinggi di Indonesia,” ujar Irwan.

BACA JUGA:  KPU Tetapkan Amsakar-Li Claudia Jadi Walikota dan Wakil Walikota Batam Terpilih

“Semoga dengan adanya MKI wilayah Kepri dapat membantu PT PLN Batam dalam meningkatkan keandalan, mengembangkan ketenagalistrikan dan terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan sehingga pembangunan terus berkembang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

Turut hadir mewakili Wali Kota Batam, Sekretaeis Daerah Kota Batam Jefridin Hamid, juga mengucapkan selamat kepada anggota MKI Kepri terpilih semoga dapat menambah amal ibadah, karena listrik menjadi sangat penting khususnya di Batam. MKI ini dibentuk agar kelistrikan di Batam dan Kepri menjadi lebih baik lagi.

“Batam dan Kepri menjadi pintu barat yang menjadi etalase dengan negara tetangga. Semoga amanah dan sukses selalu kepada pengurus MKI Kepri terpilih”, ujarnya

Pemerintah Kota Batam sudah berkontribusi dalam pengurangan emosi karbon, semua kantor sudah menggunakan lampu LED dapat menghemat penggunaan listrik. Dan upaya lain dalam menggunakan energi ramah lingkungan.

Sedangkan Kepala Dinas ESDM Kepri Muhamad Darwin menyampaikan tantangan yang dihadapi  hingga saat ini diantaranya masih banyak pulau berpenghuni di Kepri yang belum teraliri listrik secara 24 jam, ada yang 12 jam ada yang 7 jam dan ada yang masih belum masuk sama sekali penduduk pulau menyediakan listrik secara mandiri.

BACA JUGA:  PSI Kepri Incar Kursi DPR RI

“Harapan kami dengan hadirnya MKI diharapkan dapat memberikan ide atau terobosan bahkan solusi untuk mendorong listrik bisa teraliri ke pulau-pulau tersebut. Selamat kepada Pengurus MKI Kepri semoga bisa berbakti untuk Kepri,” tutup Darwin.

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...