TERASBATAM.ID: Ditengah banyaknya daerah lain menghadapi terbatasnya stok minyak goreng dan harga yang naik, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam memastikan stok dan harga minyak goreng stabil, bahkan stok yang tersedia cenderung melebihi kuota yang disepakati.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam Gustian Riau kepada www.terasbatam.id, Selasa (23/05/2023) mengatakan, pihaknya memastikan ketersediaan stok minyak goreng di Batam stabil bahkan melebihi dari stok minyak goreng yang telah disepakati.
“Kami memastikan bahwa ketersediaan stok minyak goreng yang telah disepakati, ternyata telah melebihi, dari kuota, harganya sudah maksimal dibawah Rp 14 ribu. Batam adalah satu-satunya daerah di Indonesia yang harga minyak gorengnya normal,” kata Gustian.
Menurut Gustian, hanya ada dua kemasan minyak goreng merek Filma dan Bimoli yang naik disebabkan terjadinya kenaikan di daerah asalnya.
“Kami ada kerjasama dengan distributor minyak goreng yaitu PT Son yang berkomitmen penuh untuk mengendalikan harga eceran tetap (HET),” kata Gustian.
Menurut Gustian, Kuota minyak goreng di Batam sebesar 1.600 liter setiap bulannya, dari kuota tersebut stok yang tersedia telah melebihi dari jumlah tersebut.