TERASBATAM.ID: Seorang perempuan paruh baya menjadi korban jiwa atas kebakaran 9 unit rumah yang terjadi di Pulau Buluh, Batam, pada Rabu (19/07/2023) sekitar pukul 05.39 WIB.
Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Muhammad Ikhsan kepada www.terasbatam.id mengatakan, terjadi kebakaran yang mengakibatkan 9 unit rumah ludes terbakar di Pulau Buluh dengan menelan korban jiwa.
“satu orang warga meninggal dunia,” kata Ikhsan yang belum dapat merincikan penyebab meninggalnya korban.
Sedangkan proses pemadaman, menurut Ikhsan dilakukan atas swadaya masyarakat disana bersama dengan aparat keamanan serta kapal-kapal yang berada di sekitar lokasi.
Sedangkan untuk korban jiwa saat sudah diantarkan oleh pihak keluarga ke Rumah Duka Vihara Bulang.
Sementara itu pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait insiden kebakaran ini.