TERASBATAM.ID: Kedatangan Gubernur Sumetara Utara Letjen (Purn) Edy Rahmayadi ke Batam dalam rangka menghadiri pelantikan pengurus Ikatan Keluarga Sumatera Utara (Ikabsu) disambut dengan spanduk penolakan Ketua Ikabsu terpilih Udin P Sihaloho di sejumlah ruas jalan di Batam, Jumat (03/02/2023).
Spanduk dengan logo Ikabsu tersebut memuat photo 7 orang tokoh Ikabsu, salah satunya Aida Zulaika Nasution, mantan Ketua Ikabsu. Aida juga dikenal sebagai isteri dari Ismeth Abdullah, Gubernur Provinsi Kepri yang pertama.
Salah satu spanduk terpasang di persimpangan depan Polsek Lubuk Baja dengan tulisan “ Selamat Datang Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi, Kami Menolak Pelantikan Udin P Sihaloho Cs”. Demikian isi spanduk dengan tulisan berwarna hitam dan merah dengan latar putih.
Gubernur Sumatera Utara Letnan Jenderal TNI (Purn) Edy Rahmayadi beserta 33 Kepala Daerah (Kota dan Kabupaten) se-Sumatera Utara (Sumut) direncanakan hadir untuk meramaikan pelantikan serta pengukuhan Ikatan Keluarga Besar Sumatera Utara (IKABSU) Kota Batam pada Jumat (03/02/2023) sore di Dataran Engku Putri Batam Center.
Menanggapi beredarnya spanduk penolakan pelantikan dirinya sebagai Ketua Ikabsu, Udin P Sihaloho yang dihubungi www.terasbatam.id, Jumat (03/02/2023) mengatakan bahwa hal tersebut tidak masalah karena proses pemilihan telah berlangsung on the track.
“tidak ada masalah, proses pemilihan on the track,” kata Udin yang juga anggota DPRD Kota Batam.
Udin P Sihaloho terpilih sebagai Ketua Umum dalam Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Keluarga Besar Sumatera Utara (IKABSU) Kota Batam, yang di lakukan pada Sabtu 13 Agustus 2022 lalu di Hotel Pacifik Palace. Udin P Sihaloho terpilih setelah meraih perolehan suara 15 suara kabupaten /kota.