BerandaBatam RayaZo In-sung Lakukan Banyak Adegan Terbang di Serial Moving

Zo In-sung Lakukan Banyak Adegan Terbang di Serial Moving

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID: Zo In-sung resmi melakoni comeback drama Korea setelah 7 tahun dengan membintangi Moving. Dalam drama itu, In-sung berperan sebagai agen rahasia dengan kekuatan super bernama Kim Doo-sik. Doo-sik memiliki kekuatan berupa kemampuan terbang dan seorang penembak jitu. Kekuatan itu membuat In-sung sering melakukan adegan terbang saat syuting.

Ia mengungkapkan adegan melayang itu begitu sering dilakukan hingga sempat membuat In-sung tak syuting di daratan sama sekali selama beberapa hari.

“Adegan laga sulit untuk semua orang sehingga saya tidak akan bilang ada sesuatu yang sangat sulit dalam adegan itu,” tutur In-sung, dikutip dari keterangan pers Moving yang diterima CNNIndonesia.com.

“Namun, ada beberapa hari di mana saya terus-menerus syuting di udara dan benar-benar tidak syuting apa pun di daratan,” lanjutnya.

Aktor 42 tahun itu sempat merasa heran karena syuting dengan bantuan kawat itu tidak kunjung selesai. Hal itu juga membuat dirinya menjadi mempertanyakan perannya dalam Moving.

Di sisi lain, In-sung tak menampik bahwa syuting dalam keadaan menggantung dengan kawat untuk waktu yang lama memang melelahkan dan membuatnya kesakitan.

BACA JUGA:  Wisatawan Singapura Masih Diminta Swab PCR, Mendagri Akan Lapor Presiden

Ia bahkan berkelakar dengan berjanji pada diri sendiri untuk selalu mengambil proyek yang syuting di daratan saja di masa depan.

“Saya sampai pada titik mulai mempertanyakan apa yang saya kerjakan! Melayang di kawat untuk waktu yang lama terasa menyakitkan!” ucap Zo In-sung.

“Selama syuting, saya berjanji pada diri sendiri bahwa saya hanya akan berakting di daratan pada masa yang akan datang,” kelakarnya.

Zo In-sung memerankan Kim Doo-sik, satu dari enam karakter utama drama Korea berjudul Moving. Doo-sik menjadi agen NIS veteran yang menikah dengan Lee Mi-hyun (Han Hyo-joo), rekan sesama agen dengan kekuatan kepekaan super untuk kelima indranya.

Mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang mewarisi semua kekuatan orang tuanya. Namun suatu hari, Doo-sik tiba-tiba hilang secara misterius setelah menjalankan misi berbahaya.

Kisah Doo-sik menjadi bagian dari Moving, drama Korea yang diadaptasi dari webtun berjudul sama karya Kang Full. Sang penulis webtun itu juga dipercaya menjadi penulis skenario, sementara kursi sutradara diisi Park In-jae.

BACA JUGA:  Permintaan Duit Oleh SMA Negeri di Batam Masih Terjadi

Selain itu, ada juga Lee Jung-ha, Go Youn-jung, Kim Do-hoon, Shin Jae-hwi, hingga Shim Dal-gi yang berperan sebagai murid-murid SMA Jeongwon.

Drama ini merilis 7 episode pertama secara langsung, kemudian akan dilanjutkan dengan penayangan setiap pekan hingga mencapai total 20 episode. (Moza P Amelia)

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...