BerandaEkonomiTransaksi QRIS Cernival 2025 Melonjak

Transaksi QRIS Cernival 2025 Melonjak

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID – Pelaksanaan Creative and Innovative Riau Island Carnival (Cernival) 2025 di Batam menunjukkan peningkatan signifikan dalam penggunaan QRIS sebagai alat pembayaran digital. Hingga hari kedua, Sabtu (26/07/2025), jumlah transaksi QRIS tercatat mencapai 73.140 transaksi. Capaian ini didukung oleh kebijakan penggunaan QRIS di seluruh area acara, baik untuk transaksi permainan maupun di bazar UMKM.

Asisten Direktur Bank Indonesia (BI) sekaligus Kepala Tim Implementasi Kebijakan Sistem Pembayaran dan Pengawasan Sistem Pembayaran Pengelolaan Uang Rupiah, Husni Naparin, menyebutkan lonjakan ini. Dibandingkan dengan Cernival 2023, terjadi peningkatan volume transaksi yang sangat signifikan. Pada tahun 2023, total jumlah transaksi QRIS selama dua hari tercatat sebanyak 27.682 transaksi.

“Pada tahun 2025 ini, selama dua hari terjadi peningkatan sebesar 164 persen, atau bertambah sebanyak 45.458 transaksi,” kata Husni disela-sela penutupan acara Cernival 2025, Minggu (27/07/2025).

Peningkatan ini menunjukkan makin luasnya adopsi pembayaran digital di masyarakat Kepulauan Riau.

Selain itu, jumlah pengunjung Cernival 2025 selama dua hari diperkirakan mencapai 4.700 orang. Puncak kunjungan terjadi pada hari kedua, seiring dengan diselenggarakannya Cernival Night Run 2025, yang berhasil menarik 1.500 peserta. Data transaksi untuk hari ketiga atau terakhir Cernival 2025 masih dalam proses rekapitulasi.

BACA JUGA:  BI Kepri Siapkan 1,9 Triliun Uang Cash Untuk Kebutuhan Ramadhan dan Idul Fitri 2023

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...