BerandaBatam RayaMendagri Pastikan Pembangunan Karang Singa Terus Berjalan

Mendagri Pastikan Pembangunan Karang Singa Terus Berjalan

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID: Menteri Dalam Negeri  Tito  Karnavian memastikan bahwa proses pembangunan Karang Singa terus berjalan sesuai master plan yang telah ditentukan. Saat ini proses pembangunan tengah dilakukan oleh Kementerian Perhubungan.

“Karang Singa jalan terus, saat ini pembangunan sedang dikerjakan oleh Kementerian Perhubungan,” kata Tito disela-sela acara Rapat Koordinasi triwulan 1 pelaksanaan APBD Provinsi Kepri di  Batam, Jumat (19/05/2023) di Hotel Marriott Harbour Bay.

Namun Tito mengaku tidak mengetahui secara detil berapa persentase proses pembangunan yang saat ini tengah dikerjakan tersebut.

“saya tidak tahu berapa persen yang sudah dikerjakan,” kata Tito.

Sebelumnya Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad optimis pembangunan Karang Singa di Bintan, Kepulauan Riau yang menjadi salah satu tapal batas dengan negara tetangga Malaysia dan Singapura akan dikerjakan pada tahun depan. Pembangunan Karang Singa akan dilakukan dengan performance yang lebih baik.

“Karang Singa kemungkinan tahun 2023 ini akan dilanjutkan lagi pembangunannya, itu penjelasan dari pak Menteri Perhubungan,” kata Ansar sebelumnya kepada www.terasbatam.id.

BACA JUGA:  Penertiban Berakhir Ricuh, Brimob Terluka, 14 Orang Warga Diamankan

Menurut Ansar, sebelumnya pembangunan di Karang Singa telah diawali dengan pembangunan pondasi untuk sejumlah infrastruktur. Pihaknya akan berkoordinasi kembali dengan Kementeri terkait agar tahun 2023 pembangunan dapat diselesaikan.

Pada 13 Januari 2022 lalu dengan menggunakan Kapal Negara (KN) Pulau Nipah milik Badan Keamanan Laut (Bakamla) Menteri Dalam Negeri Jenderal Polisi (Purn) Tito Karnavian, Wakil Menteri Pertahanan Letnan Jenderal (Letjen) TNI Muhammad Herindra dan Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad mengunjungi Karang Singa yang berada di perairan Bintan, Kepulauan Riau.

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...