BerandaBatam RayaMasjid Tanjak Bandara Hang Nadim Ditargetkan Rampung Sebelum Ramadhan 2022

Masjid Tanjak Bandara Hang Nadim Ditargetkan Rampung Sebelum Ramadhan 2022

Diterbitkan pada

spot_img

TerasBatam.id: Masjid Tanjak yang terletak di Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau ditargetkan selesai dan dapat digunakan pada bulan suci Ramadhan tahun 2002 mendatang. Peresmian masjid tersebut direncanakan akan dihadiri oleh tokoh-tokoh agama nasional.

Rasa optimis Masjid Tanjak akan selesai pada April mendatang, bertepatan dengan bulan Ramadhan disampaikan oleh Kepala Badan Pengusahaan Batam Muhammad Rudi yang juga Walikota Batam saat meninjau pembangunan Masjid Tanjak bersama sejumlah jurnalis, Jumat (03/12/2021).

“Saya hadir di Masjid tanjak ini tidak ada lain untuk mengecek pembangunannya sesuai dengan spek atau tidak mungkin awal syawal (hari raya Idul Firti), kalau keburu sebelum bulan Ramadhan sudah selesai, tetapi kalau tidak, karena kontraknya sampai bulan April 2022. Tanggal 2 April katanya sudah bulan Ramadhan,” kata Rudi.

Menurut Rudi, dirinya menginginkan agar Masjid Tanjak menjadi salah satu destinasi wisata religi di Batam bagian timur, pada bagian barat sudah terdapat Masjid Sultan.

“Satu yang pasti adalah amaliyah sebagai pemimpin kepada Allah SWT. Kedua sebagai kepala daerah bagaimana rakyat ini bisa sejahtera, salah satunya sector yang saya kembangkan adalah pariwisata, seluruh kegiatan wisata kita siapkan untuk menopang kesejahteraan masyarakat, Masjid Tanjak ini unik, Tanjak adalah bagian dari adat istiadat daerah melayu,” kata Rudi.

BACA JUGA:  Singapura Usir Ustadz Abdul Somad

Masjid Tanjak dibangun di atas lahan seluas 15.797 meter persegi, lantai 1 luas bangunan 2.094 meter persegi, lantai 2 (mezzanine) luas bangunan 468 meter persegi.

Tinggi bangunan masjid mencapai 39,5 meter, tinggi menara masjid 45 meter, kapasitas jamaah pria pada lantai 1 dapat menampung sebanyak 900 jamaah, dan kapasitas jamaah wanita pada lantai 2 dapat menampung sebanyak 350 jamaah.

Struktur pondasi tiang pancang beton, dan tipe struktur bangunan kombinasi struktur beton bertulang dan baja, material arsitektur tanjak aluminium composite panel (ACP).

Biaya pembangunan masjid mencapai Rp 39.937.665.520,- dengan sumber pembiayaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).

Pembangunan Masjid dilakukan oleh kontraktor pemenang PT Nenci Citra Pratama, Konsultan Perencana Ir. Y. Seno Prakoso, MT dan Konsultan Supervisi PT. Narga Saraba Bhumi. Peletakan batu pertama pembangunan Masjid dilakukan pada Desember 2020 lalu.

“Persiapan hari ini pembangunan masjid sudah hampir 63 persen, bulan April akan selesai. Peresmian nanti akan kita undang tokoh agama se nasional, bisa hadir di kota batam. Biar mereka tahu disini ada Masjid yang sangat unik,” kata Rudi.

BACA JUGA:  Konsolidasi Alumni HMI Se-Sumatera Digelar di Batam

Rudi mengaku prihatin jika nantinya pembangunan Terminal 2 Bandara Hang Nadim yang akan dilakukan konsorsium dari Korea Selatan tersebut mempercantik Bandara namun tidak demikian dengan pembangunan rohani.

“Saya sebagai Kepala BP punya tanggungjawab, membangun bandara yang begitu indah tetapi rohani tidak saya siapkan, menurut saya itu dosa. Hari ini sudah saya siapkan maka dosa saya kembalikan kepada bapak ibu sekalian,” kata Rudi mengingatkan.

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...