BerandaBatam RayaASDP Siapkan 18 Kapal Layani 23 Rute Lintasan dari Batam

ASDP Siapkan 18 Kapal Layani 23 Rute Lintasan dari Batam

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.id: PT Angkutan Sungai Danau dan Penyerbangan (ASDP) Indonesia Ferry menyiapkan 18 kapal untuk melayani 23 rute lintasan dari Batam dalam rangka menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025 mendatang.

Terdiri atas 13 kapal milik PT ASDP Batam dan 5 kapal dari JN Ferry. Tak hanya itu, pihaknya juga akan melakukan Ramp Check terhadap armada kapal roro, bekerja sama dengan tim Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD).

“Kami sudah mempersiapkan untuk momen Nataru 2024-2025 ini melalui ramp check armada kapal roro bersama tim BPTD,” ujar General Manager PT ASDP Batam, Hermin Welkis, Selasa (03/12/2024).

Sebagai bagian dari langkah proaktif, pihak ASDP juga telah menggelar rapat koordinasi dengan berbagai instansi terkait untuk memastikan kesiapan angkutan transportasi laut selama Nataru.

Sementara itu, untuk memberikan kemudahan kepada para calon penumpang, layanan pembelian tiket tetap menggunakan sistem online. Langkah ini bertujuan untuk menghindari praktik percaloan, mengurangi antrean panjang di pelabuhan, serta mempermudah akses tiket kapal.

BACA JUGA:  OJK: Pemahaman Masyarakat Soal “Pinjam Uang” Masih Rendah

“Sistem tiket online ini berlaku untuk seluruh rute yang dilayani oleh Pelabuhan ASDP Telaga Punggur di Batam dan Pelabuhan Tanjung Uban di Bintan,” ujarnya.

Guna mengantisipasi potensi lonjakan penumpang selama musim liburan, PT ASDP telah menyiapkan kapal roro cadangan.

“Kesiapan kami bersama BPTD sudah matang. Sebagai operator, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan maksimal kepada para penumpang,” kata Hermin.

Persiapan matang ini diharapkan dapat menjamin kenyamanan, keamanan, dan kelancaran perjalanan para penumpang yang akan merayakan liburan Natal dan Tahun Baru.

“Pelabuhan ASDP Telaga Punggur dan seluruh armada siap melayani transportasi laut yang handal selama momen Nataru ini,” ujarnya.

[rma]

Latest articles

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

More like this

Menhaj Rekrut Dua Jenderal Purnawirawan Bintang Dua

Laksda TNI (Purn) Ian Heriyawan dan Mayjen TNI (Purn) Dendi Suryadi masuk jajaran eselon...

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...