TERASBATAM.ID – Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-PNG Mobile Yonif 10 Marinir/SBY menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di wilayah perbatasan Papua Barat Daya. Hari Minggu (20/07/2025) mereka merampungkan pembangunan gawang sepak bola di SMPN 1 Aifat Timur, Kabupaten Maybrat, yang akan menjadi fasilitas olahraga bagi warga Kampung Aimasa.
Kegiatan ini bertujuan mendukung pembinaan jasmani dan mental generasi muda serta menyediakan sarana olahraga yang layak di daerah yang selama ini minim fasilitas. Komandan Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Yonif 10 Marinir/SBY Letkol Marinir Aris Moko menyatakan, kehadiran Marinir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga aktif membantu pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam membina generasi muda agar sehat, disiplin, dan berkarakter.

Pembangunan gawang ini mendapat sambutan positif dan apresiasi dari masyarakat setempat. Tokoh masyarakat dan pemuda menyampaikan terima kasih atas kontribusi langsung Marinir yang dinilai sangat bermanfaat bagi anak-anak sekolah yang sebelumnya tidak memiliki fasilitas olahraga memadai. Melalui kegiatan ini, Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Yonif 10 Marinir/SBY mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta mendukung terwujudnya wilayah perbatasan yang aman, maju, dan sejahtera.
“Kami ingin memberikan kontribusi nyata, khususnya dalam membina generasi muda agar tumbuh menjadi pribadi yang sehat, disiplin, dan berkarakter,” tegas Komandan Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Yonif 10 Marinir/SBY Letkol Marinir Aris Moko.


