TERASBATAM.ID – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang menggelar Lomba Pekarangan Pangan Bergizi (P2B). Kegiatan ini bertujuan mendorong pemanfaatan lahan pekarangan rumah sebagai sumber pangan sekaligus mendukung ketahanan pangan keluarga dan masyarakat.
Lomba P2B ini dilaksanakan serentak di tiga wilayah hukum Polsek, yaitu Polsek Nongsa, Polsek Batam Kota, dan Polsek Bengkong, pada Sabtu (31/05/2025). Penilaian dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) Polresta Barelang, Kompol Yulianti Asril, didampingi tim dari Satbinmas, Kanit Binmas, serta Bhabinkamtibmas dari masing-masing polsek.
Kriteria penilaian mencakup lima aspek utama: ketersediaan lahan pekarangan, keberagaman pangan lokal unggulan, proses pembibitan, pemupukan dan pemanenan, sinergitas dan kolaborasi masyarakat, serta keberlanjutan manfaat sosial dan ekonomi. Setiap aspek memiliki bobot 20 persen.
Kegiatan penilaian dimulai di Polsek Nongsa sekitar pukul 09.00 WIB, dilanjutkan ke Perumahan Eden Park RW 012 Kelurahan Taman Baloi, Kecamatan Batam Kota, yang melibatkan Kelompok Wanita Tani (KWT). Penilaian kemudian berlanjut ke wilayah Polsek Bengkong, tepatnya di perkarangan Tanjung Butung. Seluruh rangkaian penilaian berlangsung aman, tertib, dan mendapatkan sambutan positif dari masyarakat setempat.
Kapolresta Barelang, Kombes Pol Zaenal Arifin, mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini sebagai wujud nyata sinergi antara Polri dan masyarakat. Ia menyatakan bahwa lomba ini tidak hanya memeriahkan HUT Bhayangkara, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan kemandirian pangan. “Melalui lomba pekarangan pangan bergizi ini, Polri ingin membangun sinergitas yang kuat dengan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan dan pemberdayaan lingkungan berbasis kearifan lokal,” ujar Kapolresta.
Selain tiga polsek yang telah dinilai, lima polsek lainnya—Polsek Batu Ampar, Polsek Lubuk Baja, Polsek Batu Aji, Polsek Sekupang, dan Polsek Sagulung—dijadwalkan akan mengikuti penilaian pada Senin, 2 Juni 2025. Kegiatan ini diharapkan dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan memperkuat peran aktif Polri dalam membina ketahanan pangan di lingkungan masing-masing.


