BerandaBatam RayaPemko Batam Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Idul Adha

Pemko Batam Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Idul Adha

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID – Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) akan menggelar operasi pasar murah di berbagai lokasi mulai 2 hingga 4 Juni 2025. Kegiatan ini bertujuan menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam, Gustian Riau, menjelaskan, operasi pasar murah ini akan dilaksanakan di lima lokasi berbeda, meliputi empat kecamatan. Pada Senin, 2 Juni 2025, operasi pasar akan dipusatkan di Fasum Perum Villa Pesona Asri, Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, serta di Depan Kantor Camat Bengkong, Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong.

Kepala Disperindag Kota Batam, Gustian Riau.

Selasa, 3 Juni 2025, giliran Kecamatan Sekupang yang akan menjadi lokasi operasi pasar, tepatnya di Halaman Parkir Mori Kopi, Kelurahan Patam Lestari. Di hari yang sama, operasi pasar juga akan hadir di Lapangan Bola KPU Tua Tugumulia, Kelurahan Teluk Uma, Kecamatan Lubuk Baja.

Rabu, 4 Juni 2025, operasi pasar akan menjangkau Lapangan Bola KPU Tua Tembesi, Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung, dan di Depan Ruko Perum Griya Prima, Kelurahan Buliang, Kecamatan Batu Aji. Seluruh kegiatan operasi pasar akan berlangsung dari pukul 08.00 hingga 12.00 WIB.

BACA JUGA:  Politisi PAN Lompat Ke Atas Meja Lempar Mic, Tolak Pemilihan Ketua RW

Jenis komoditas yang akan dijual dalam operasi pasar ini sangat beragam, antara lain beras, minyak goreng, gula, telur, cabai, bawang merah, bawang putih, daging ayam, daging sapi, ikan segar, ikan kaleng, buah-buahan, tepung, mi, biskuit, krimer kental manis, kacang hijau, kacang tanah, dan elpiji 3 kg. Berbagai jenis kebutuhan pokok lainnya juga akan tersedia.

Setiap lokasi ditargetkan dapat melayani 40 orang peserta atau lebih. Kegiatan ini didukung oleh distributor Kota Batam, agen elpiji 3 kg, Asosiasi Pedagang Mie Ayam dan Bakso (APMB) Batam, mitra binaan Dinas Ketahanan Pangan Kota Batam, mitra binaan Dinas Perikanan Kota Batam, serta mitra binaan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Batam.

“Stok komoditas mencukupi, dengan harga distributor yang lebih rendah dari harga pasar,” ujar Gustian Riau.

Latest articles

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...

More like this

Pangan Sumatera Bidik Singapura, Kepri Jadi Jembatan Ekspor

Fasilitasi pertemuan gubernur se-Sumatera dan Singapore Food Agency. Kedekatan geografis Kepri dinilai menjadi modal...

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...