TERASBATAM.ID – Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-PNG Mobile dari Batalyon Infanteri (Yonif) 10 Marinir/SBY kembali hadir di tengah masyarakat perbatasan dengan menggelar aksi kepedulian sosial. Kali ini, personel Marinir melaksanakan pelayanan kesehatan dan pembagian baju layak pakai di Kampung Sawin, Papua Barat Daya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Satgas Pamtas untuk mempererat hubungan dengan masyarakat dan membantu meringankan beban mereka di wilayah perbatasan.
Personel Satgas Marinir membuka posko untuk memberikan pemeriksaan kesehatan menyeluruh dan menyediakan obat-obatan gratis bagi warga Sawin yang membutuhkan. Selain fokus pada aspek kesehatan, Satgas juga menyalurkan sejumlah baju layak pakai yang berhasil dihimpun sebagai bentuk bantuan kebutuhan sehari-hari.
Kegiatan berlangsung aman dan lancar, serta mendapat sambutan hangat dari warga setempat.
Komandan Satgas berharap melalui kegiatan seperti ini, kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya Marinir, akan semakin kuat, sekaligus dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga baik di bidang kesehatan maupun kebutuhan sandang.


