BerandaNasionalDriver Online Batam Gelar Doa Bersama untuk Keadilan Afwan Kurniawan

Driver Online Batam Gelar Doa Bersama untuk Keadilan Afwan Kurniawan

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.ID – Ratusan pengemudi ojek daring yang tergabung dalam Koalisi Driver Online (Komando) Kota Batam menggelar salat gaib dan doa bersama untuk almarhum Afwan Kurniawan. Aksi solidaritas ini dilaksanakan di Markas Kepolisian Resor Kota (Mapolresta) Barelang, Jumat (29/8/2025) malam.

Afwan Kurniawan meninggal dunia usai tertabrak kendaraan taktis (Barakuda) saat aksi unjuk rasa di Jakarta. Peristiwa ini memicu gelombang solidaritas, termasuk dari komunitas pengemudi ojek daring di Batam yang berjanji akan mendoakan korban.

“Ini bentuk solidaritas kami. Kami ingin mendoakan almarhum sekaligus mendesak Presiden Prabowo agar mengusut tuntas kasus ini,” ujar Ketua Komando Batam, Feryandi Tarigan.

Menurut Feryandi, sekitar 500 pengemudi ojek daring hadir dalam doa bersama yang dilakukan usai salat Isya. Pihaknya juga tengah mengonsolidasikan rencana aksi damai di Batam pada Senin (1/9/2025) mendatang.

“Kami masih konsolidasi untuk pergerakan nanti. Intinya, aksi kami damai, tapi tegas menyuarakan agar kasus ini tidak dibiarkan begitu saja,” tegasnya.

Aksi solidaritas ini menjadi pesan moral bahwa nyawa yang hilang dalam sebuah demonstrasi tidak bisa dianggap sepele. Para pengemudi ojek daring berharap doa bersama ini menjadi pengingat agar keadilan tetap ditegakkan.

BACA JUGA:  Selebgram Stevie Agnecya Meninggal Dunia

[kang ajank nurdin]

Latest articles

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...

Nataru 2025: Pelni Geser KM NGGAPULU, Tiket Diskon 20 Persen

KM Nggapulu dipindah ke rute Barat untuk antisipasi lonjakan penumpang di Batam. Stimulus nasional...

More like this

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...