BerandaBatam RayaArus Mudik Lebaran: Ribuan Penumpang KM Kelud Padati Pelabuhan Batam

Arus Mudik Lebaran: Ribuan Penumpang KM Kelud Padati Pelabuhan Batam

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.id – Arus mudik Lebaran 2025 melalui jalur laut di Pelabuhan Bintang 99 Batam mengalami peningkatan signifikan pada Minggu (6/4/2025). Kapal Motor (KM) Kelud yang tiba dari Tanjung Priok membawa ribuan penumpang yang hendak melanjutkan perjalanan ke Belawan, Sumatera Utara.

Menurut data dari Polresta Barelang, total penumpang yang ditangani mencapai 5.326 orang. Rinciannya, 2.109 penumpang turun di Batam, 660 orang transit, dan 2.557 penumpang naik dari Batam menuju Belawan.

Guna memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik, Polsek Keamanan Kawasan Pelabuhan (KKP) Polresta Barelang menerjunkan tim gabungan yang terdiri dari 49 personel. Tim ini melibatkan berbagai instansi terkait, seperti Kantor Pelabuhan (Kanpel) Batam, Bea Cukai, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Batam, Direktorat Pengamanan (Ditpam), dan Badan Pengusahaan (BP) Pelabuhan.

Kepala Polsek KKP, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Yuhendri Januar, menjelaskan, fokus pengamanan meliputi pemeriksaan barang bawaan penumpang secara acak untuk mencegah penyelundupan narkoba dan barang terlarang, pengaturan arus kendaraan, serta pengamanan jalur keluar masuk penumpang. Petugas juga memberikan pelayanan berupa bantuan kepada penumpang dan imbauan untuk menjaga keselamatan selama perjalanan.

BACA JUGA:  Ribuan Pemudik Terjebak di Pelabuhan Batam Akibat Keterlambatan Kapal KM Kelud

“Kami berupaya memberikan pelayanan maksimal agar para pemudik merasa aman dan nyaman selama berada di pelabuhan,” ujar Yuhendri.

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek KKP, Inspektur Polisi Dua (Ipda) Muhammad Rizki Fitrianor, menambahkan, KM Kelud kembali berlayar menuju Belawan tanpa hambatan. Seluruh kegiatan pengamanan berjalan lancar, dan para penumpang menyatakan kepuasan atas pelayanan yang diberikan.

“Sinergi antarinstansi sangat penting dalam memastikan kelancaran arus mudik. Kami terus berkoordinasi untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang hendak merayakan Lebaran di kampung halaman,” kata Rizki.

Latest articles

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...

Nataru 2025: Pelni Geser KM NGGAPULU, Tiket Diskon 20 Persen

KM Nggapulu dipindah ke rute Barat untuk antisipasi lonjakan penumpang di Batam. Stimulus nasional...

Razia Gabungan: Kendaraan Luar Batam, Pajak Mati Langsung Disikat!

Jelang Nataru, Pemkot Batam bersama Dishub, Samsat, dan Polresta Barelang gelar penertiban besar-besaran. Target...

More like this

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...

Nataru 2025: Pelni Geser KM NGGAPULU, Tiket Diskon 20 Persen

KM Nggapulu dipindah ke rute Barat untuk antisipasi lonjakan penumpang di Batam. Stimulus nasional...