BerandaTNI/POLRI42 Personel Lantamal IV Batam Naik Pangkat

42 Personel Lantamal IV Batam Naik Pangkat

Diterbitkan pada

spot_img

TERASBATAM.id: Sebanyak 42 personel Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV Batam naik pangkat periode 1 Oktober 2024. Upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung oleh Komandan Lantamal IV, Laksamana Pertama TNI Tjatur Soniarto CHRMP., M.Tr.Opsla, di Aula dan Lapangan Apel Mako Lantamal IV, Selasa (1/10/2024).

Dalam amanatnya, Laksma TNI Tjatur Soniarto menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan wujud pengakuan, kepercayaan, dan penghargaan dari pimpinan TNI AL atas dedikasi, loyalitas, dan prestasi anggota selama berdinas.

“Dengan semakin tinggi pangkat, maka tuntutan tugas dan tanggung jawab akan menjadi semakin besar pula. Dengan demikian personel harus mampu memantapkan tekad untuk melakukan yang terbaik bagi kemajuan TNI AL khususnya Lantamal IV,” ujarnya.

Secara rinci, 42 personel yang naik pangkat terdiri dari:

  • Perwira: 17 orang
  • Bintara: 7 orang
  • Tamtama: 18 orang

Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Lantamal IV, Letkol Marinir Alberto S.P Nainggolan, M.Tr.Opsla, memimpin upacara kenaikan pangkat untuk Bintara dan Tamtama.

“Kepada prajurit yang naik pangkat, dituntut adanya peningkatan kualitas kinerja dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab lebih besar, sesuai kedudukan dengan tugas yang diembannya,” ujar Dandenma Lantamal IV.

BACA JUGA:  Jaga Perbatasan, Prajurit Marinir Beri Bantuan ke Warga Maybrat

Usai upacara kenaikan pangkat, seluruh prajurit dan PNS melaksanakan acara syukuran dan ramah tamah di Gedung Mako Lantamal IV Batam.

 

 

Latest articles

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...

Nataru 2025: Pelni Geser KM NGGAPULU, Tiket Diskon 20 Persen

KM Nggapulu dipindah ke rute Barat untuk antisipasi lonjakan penumpang di Batam. Stimulus nasional...

More like this

Bea Cukai Batam: Barang Lokal Keluar FTZ Wajib Dokumen

Penindakan bersama TNI dan Polri mengamankan tiga kapal motor dan tiga truk bermuatan barang...

Desember Mendatang, Indonesia-AS Gelar Latihan Militer Bersama di Batam

TERASBATAM.ID - Indonesia dan Amerika Serikat (AS) semakin mempererat kerja sama pertahanan strategis dengan...

Antrean Truk Sampah di TPA Mulai Terurai

TERASBATAM.ID - Pemerintah Kota Batam bergerak cepat mengatasi krisis antrean truk sampah yang memanjang...